Jadi Ketua Bidang Promosi, Humas dan Publikasi Dekranasda, Kokoh Siap Tingkatkan Promosi Para Perajin Kota Pasuruan

Pengurus Dekranasda Kota Pasuruan kemarin selasa (14/09/21) resmi dilantik. Salah satu pengurus yang dilantik merupakan Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kokoh Arie Hidayat, SE., S.Sos., MM. Kokoh didapuk sebagai ketua bidang promosi, humas dan publikasi.
Kokoh dilantik bersama Ibu Wakil Wali Kota Suryani Firdaus, S.Sos.I dan 38 anggota lainnya. Pelantikan ini dilaksanakan di Gedung Gradika Kota Pasuruan.
Pelatikan ini dihadiri langsung oleh Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul), Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo., S.TP., M.Si, Sekretaris Daerah Rudiyanto, AP., MM, Kepala Perangkat Daerah terkait dan Lurah, Camat se Kota Pasuruan.
Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) Dalam sambutannya menginginkan Dekranasda bergerak sebagai motor UMKM Kota Pasuruan.
“Saya ingin Dekranasda ini menjadi motor UMKM agar UMKM kita bisa bangkit dan omsetnya juga meningkat,” ujar Gus Ipul.
Gus Ipul juga menginginkan Dekranasda ikut mengambil bagian dalam proses pembangunan di Kota Pasuruan.
“Kita harapkan yang baru saja dilantik dapat bekerja, berpartisipasi, mengidentifikasi masalah dan sekaligus mencarikan solusi. Turut serta berkonstribusi terhadap percepatan kesejahteraan masyarakat khususnya memperkuat ekonomi kreatif, memperkuat koperasi dan UMKM yang ujungnya dapat ikut menggerakan perekonomian kita,”imbuh Gus Ipul.
Sementara itu, Kepala Dinas Kominfotik yang juga selaku ketua bidang promosi, humas dan publikasi Dekranasda berkomitmen untuk meningkatkan publikasi kegiatan-kegiatan Dekranasda Kota Pasuruan terutama dalam promosi UMKM dan perajin Kota Pasuruan.
“Pada prinsipnya karena saya selaku ketua bidang yang mengurusi bidang promosi, humas dan publikasi dekranasda, akan meningkatkan publikasi kegiatan-kegiatan dekranasda kota pasuruan dan juga membantu promosi para pengrajin melalui sarana yang dimiliki oleh Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik,”kata Kokoh.
“Saat ini Dinas Kominfotik juga sudah melakukan kegiatan promosi barang kerajinan melalui ramapati, baik audio maupun medsos.”imbuh Kokoh. (fit)

Check Also

Banjir Rob Rendam Wilayah Pesisisr Kota Pasuruan

Banjir Rob menggenangi wilayah pesisir di wilayah Dusun Kebonsawah, Dusun Kisik Desa Kalirejo Kraton, Pesisir …