Pisah Kenang Kadis Kominfotik Kota Pasuruan

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kota Pasuruan Kokoh Arie Hidayat, SE, S.Sos, MM masuk dalam 12 kepala OPD yang mengalami reshuffle di lingkungan pemerintah kota. Imbasnya, Kokoh harus melepas hubungan dengan wartawan/rekan media yang notabene hal tersebut merupakan keseharian kerjanya.

Di hari terakhirnya menjabat sebagai Kadis Kominfotik, Kokoh mengadakan acara pisah kenang dengan rekan media melalui acara ramah tamah di Rumah Makan Kebun Pring, Rabu (31/8) siang. Turut hadir ketua PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Pasuruan, Joko Hariyanto, sekretaris PWI, Muhajir Arifin, beserta seluruh pengurus PWI.

Dalam kesempatan itu, Kokoh berterima kasih dan memohon maaf kepada seluruh rekan media yang hadir atas kerja samanya selama ini.

“Saya menyampaikan terima kasih teman-teman  wartawan semua yang sudah membantu pemerintah kota Pasuruan, yang sudah menjadi partner dari dinas Kominfotik, saya menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf mendalam”, ucapnya.

Rekan PWI juga memberikan testimoni atas kinerja Kokoh selama menjabat sebagai Kadis Kominfotik Kota Pasuruan.

“Secara umum saya ucapkan terima kasih dan mohon maaf jika ada kesalahan”, ucap Muhajir.

Tidak lupa harapan positif juga disampaikan oleh rekan PWI kepada Kokoh dalam menjalani tugas barunya nanti.

 “Saya doakan njenengan ini sehat dan sukses dalam karir kedepannya”, imbuh Joko.

Sebagai penutup, Kokoh menyampaikan harapannya untuk tetap bisa menjalin hubungan baik dengan rekan media meskipun sudah tidak lagi menjabat sebagai Kadis Kominfotik.

“Semoga saya juga masih bekerja sama dengan temen-temen semua. Di tempat baru pun saya welcome dengan teman-teman wartawan”, tuturnya. (Dey)

Check Also

Kunjungan Safari Ramadhan Provinsi Jawa Timur, Gus Ipul Ucapkan Terima Kasih Penerima Santunan Anak Yatim Lebih Besar Dari Tahun Sebelumnya

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menerima kunjungan Plt. Sekda Provinsi Jawa Timur dalam …