Gus Ipul Ingin PKK Jadi Motor Penggerak Kegiatan Bersih-Bersih Lingkungan

Pasuruan Kota Madinah. Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Tim Penggerak PKK Kota Pasuruan yang bertempat di Gedung Gradika Kota Pasuruan, Rabu (10/11/2021).

Dalam sambutannya, Gus Ipul meminta PKK Kota Pasuruan sebagai mitra kerja pemerintahan diharapkan dapat menjadi motor penggerak kegiatan bersih-bersih lingkungan.

“Saya ingin PKK jadi motor untuk membuat kegiatan bersih-bersih lingkungan, jadi nanti seminggu sekali setiap Jumat membersihkan lingkungan masing-masing, pindah-pindah tempat begitu, “ ujar Gus Ipul

Gus Ipul juga mengapresiasi TP PKK Kota Pasuruan khususnya TP PKK Kelurahan Tamanan yang telah menerima penghargaan 10 progran PKK tingkat Provinsi Jawa Timur. Selain itu Gus Ipul juga berharap di Momen hari Pahlawan ini, PKK dapat mengaplikasikan 10 program pokok PKK salah satunya gotong royong.

“Mari kita ikuti para pejuang-pejuang kita, kita tinggal mengisi dengan warisan yang luar biasa. Seperti program PKK gotong royong, bagaimana program gotong royong ini diimplementasikan di kegiatan PKK,” ajaknya

Ia mengatakan bahwa PKK juga harus konsen dengan pemberdayaan kesejahteraan keluarga. Menurutnya untuk mewujudkan kesejahteraan keluarga salah satu penentu nya adalah apa yang kita makan. Seperti suatu riwayat yang mengatakan bahwa berhentilah sebelum kenyang. Dan makan-makanan yang sehat. Karena kesejahteraan keluarga pertama-tama ditentukan oleh apa yang kita makan

Sementara itu, Ketua TP PKK Kota Pasuruan Dra. Hj. Fatma Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mengatakan gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga merupakan gerakan nasional dalam pembangunan masyarakat yang tumbuh dari bawah dan dalam pelaksanaannya dari, oleh dan untuk masyarakat menuju terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa  kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia dan berbudi luhur, sehat sejahtera, maju dan mandiri, kesetaraan dan keadilan gender serta kesadaran hukum dan lingkungan.

“Kesemuanya itu merupakan wujud nyata dari peran serta dan kiprah tim penggerak pkk kota pasuruan, sebagai salah satu komponen daerah yang berkewajiban untuk turut serta berpartisipasi dan bekontribusi dalam mendorong dinamika pembangunan di Kota Pasuruan, “ ujar Fatma dalam sambutan Rakor PKK

Fatma juga menjelaskan bahwa tujuan rapat koordinasi  ini, antara lain, pertama meningkatkan tali silaturahmi dengan seluruh kader se kota pasuruan, Kedua sebagai tindak lanjut pelaksanaan rapat kerja daerah tim penggerak PKK tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2021, serta untuk mengevaluasi program kerja tim penggerak PKK Kota, Kecamatan, dan Kelurahan serta mewujudkan persamaan persepsi dalam pelaksanaan kegiatan baik yang telah dilaksanakan maupun yang akan di laksanakan, sehingga dengan adanya sinergitas program ini kegiatan pkk di kota pasuruan mampu memberikan banyak manfaat kepada masyarakat luas.

“Oleh karena itu melalui rapat koordinasi ini saya selaku ketua tim penggerak pkk kota pasuruan mengajak kepada seluruh pengurus dan anggota tim penggerak pkk di semua jenjang kepengurusan pkk dan seluruh kader pkk, mari kita membangun komitmen untuk lebih mewujudkan semangat dan kinerja yang optimal dan ketulusan hati sehingga dapat memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat., “ jelas Fatma

Dalam Rapat Koordinasi ini juga PKK Kota Pasuruan memberikan penghargaan kepada 3 orang kader yang telah mengabdikan dirinya di PKK Kota Pasuruan selama 15 tahun. 3 orang kader  tersebut yaitu :

  1. Ibu suryati lanawati sukoyo yang sudah mengabdikan diri di pkk selama 45 tahun
  2. Ibu sukaimi yang sudah mengabdikan diri di pkk selama 50 tahun
  3. Ibu endang murdjiati yang sudah mengabdikan diri di pkk selama 39 tahun

Check Also

Jamu Komandane – Minuman Tradisional Khas Kota Pasuruan yang Menyegarkan dan Menyehatkan

Di tengah derasnya arus modernisasi, tak banyak usaha yang tetap bertahan menjaga tradisi warisan leluhur. …